Meninggalnya Mbah Marijan akibat letusan gunung Merapi, Selasa (26/10/2010) pukul 17.02 WIB, membuat banyak orang berduka. Terutama mereka yang dekat dengan kuncen gunung setinggi 2.914 meter dari permukaan laut itu. Di dunia selebritis, yang ikut berduka adalah komedian Olga Syahputra.
Seperti dikutip dari laman VIVAnews, Rabu (27/10/2010), Olga Syahputra mengaku kaget mendengar kabar kematian kuncen yang sejak 2006 ngetop sebagai bintang iklan minuman berenergi Kuku Bima itu.
"Inna Lillahi Wa Inna Ilaihi Raji'un .... Aku cukup kaget ngedengernya. Katanya dia meninggal dalam keadaan sujud. Buat aku itu luar biasa banget, meninggal pas lagi sujud dalam sholat," kata Olga yang ditemui di acara Dahsyat di studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Keberanian Mbah Maridjan dalam menjaga gunung Merapi, turut dikagumi Olga. Presenter Dahsyat ini mengaku sangat prihatin dengan peristiwa naas tersebut.
"Namanya musibah, nggak ada yang bisa menghalangi, karena gunung ini sudah nggak kuat lagi dan akhirnya meletus. Aku kasihan dengan orang-orang yang tinggal disekitar Merapi itu kan pasti kena semua," ucapnya.
Dengan bencana alam dan musibah yang beruntun sejak kejadian gempa dan tsunami di Mentawai, Olga mengimbau agar masyarakat Indonesia banyak berdoa dan meminta ampun pada Sang Khalik.
"Setiap aku shalat, aku selalu berdoa untuk yang di Mentawai dan di Merapi.
Cintailah orang-orang di sekitar aku, lindungilah orang yang ada di dunia ini, ya Allah ampunilah dosa-dosa mereka, aku selalu berdoa seperti itu setiap shalat. Mudah-mudahan doa Olga diijabah," ungkapnya.
Wednesday, October 27, 2010
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment